Saya cinta Indonesia, negeri saya yang indah dan menakjubkan. Politik dan korupsinya tidak menyenangkan, tapi bahkan keresehan para [poli]tikus elit ini tidak mampu memudarkan sinar kemilau negeri saya. Itulah kenapa saya hampir menangis haru melihat tunangan saya meletakkan Garuda Indonesia bersandingan dengan lambang negaranya, dengan caption: "we are proud citizens of our countries" - (kami adalah warga negara yang bangga akan negara kami).
Bagi saya, peletakan Garuda di website kami menunjukkan betapa ia menghargai Indonesia, bahkan mungkin lebih dari [mayoritas] orang Indonesia. Di saat sekian banyak orang asing yang "menjajah" Indonesia dan memperlakukan bangsa Indonesia seperti pelayan di negerinya sendiri, tunangan saya menunjukkan bahwa saya dan ia setara, bahwa negara kami setara. Dan bukan hanya itu, ia juga menunjukkan penerimaan dan penghargaannya akan patriotisme dan rasa cinta saya pada tanah air dengan captionnya.
Keputusan saya untuk menjalin hubungan dan bertunangan dengan pasangan saya bukanlah hal yang mudah, karena saya akan harus meninggalkan Indonesia untuk bersamanya. Namun saya kini bisa bernafas lega. Saya mungkin pergi jauh, tapi saya akan bersama seseorang yang juga mencintai dan menghargai tanah air saya, dan dengan demikian dapat dipastikan menghargai saya pula seutuhnya. Kedua hal ini adalah sesuatu yang demikian berarti bagi saya, saya begitu beruntung bisa mendapatkan keduanya. Terima kasih, cintaku...
No comments:
Post a Comment